Lets Visit Bandar Lampung | Members Blogger area : Register | Sign in

Kolam Pemancingan Nusantara

Selasa, 19 Februari 2013

Share this history on :

Ketika bulan puasa, sekolahku pulang cepat, saat itu Abi sudah menantiku dirumah. Dan berkata “Muadz istirahatlah ntar kita buka puasa di Pemancingan Nusantara” lalu aku berkata.. “Wah ntar kita buka puasa sambil memancing ya Bi J “ dengan raut wajahku sangat ceria.. lalu sebelum bepergian.. 

Ahirnya pukul 17.00 tiba kami sekeluarga berangkat ke kolam pemancingan nusantara, selama dijalan saya membayangkan yang saya lakukan ntar buka puasa sambil memancing, pasti seru.. 15 menit perjalanan dari rumah saya yang berada di Ratu termasuk cepat karena arus lalu lintasnya sepi. Yang perlu sobat tahu Pemancingan Nusantara itu bagus sekali tempatnya karena dikelilingi dengan pepohonan yang rindang, jadi kita masih dapat mendengar suara gemericik air, angin dari gesekan pohon yang sejuk bebas dari polusi…





Kami pun tiba ternyata disana ramai sekali mungkin orang-orang juga ingin berbuka puasa atau santap sore disana.  Ada menu spesial bagi para pecinta masakan pindang di Restoran Kolam Pemancingan Nusantara, yakni Pindang Ikan Salai. Rasanya enak ada bumbunya yang khas dengan sedikit sambal colek mungkin sobat langsung saja datang sendiri deh.. biar merasakan makanan sambil memancing.. 

Ketika aku melihat Harga makanan dan minuman di Restoran Kolam Pemancingan Nusantara itu standar, tidak terlalu mahal dan tidak terlalu murah, akan tetapi dari segi penampilan sangat ok dan menggugah selera, untuk rasa tetap enak. Kalau kata kakaku yang sudah kuliah bilang “selera bos harga kos…heee”





Tertera dalam daftar harga yang aku lihat mulai paling murah yakni varian tumisan Rp. 7.000 sampai Rp. 75.000 untuk seafood. Atau lebih enak mancing sendiri.  Sebetulnya ini bukan hanya restoran tapi lebih pas tempat santai untuk keluarga.

Yuk mari  sobat-sobat semua yang punya hobi mancing, sambil menikmati kuliner yang menggugah selera silahkan kunjungi Restoran Kolam Pemancingan Nusantara  yang berlokasi di Jalan Nusantara 111, Labuhan Ratu, Bandar Lampung. 


Hati hati ya sobb!..


Lihat Peta Lebih Besar

Penulis: SMTI BANDAR LAMPUNG Lokasi: BandarLampung , Lampung

Artikel Kolam Pemancingan Nusantara, diterbitkan oleh SMTI BANDAR LAMPUNG pada hari Selasa, 19 Februari 2013. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan Anda. SMTI BANDAR LAMPUNG adalah seorang blogger dahsyat yang masih suka makan sendiri. Suka jajan dan suka di depan komputer.

2 komentar:

Bioritmik Senja mengatakan...

rihlah ke sini khusus kelas 9 oke juga nih :)

*Mexx Egi* mengatakan...

mantaps...bolehlah kpan kpan mancing dsana

Posting Komentar